Completed
43181
Ia terdiam sejenak, lalu bertanya pelan, “Bagaimana keadaanmu, Naomi?” “Aku baik-baik saja,” gumam Naomi. “Kau sendiri?” “Sudah lebih baik,” sahut Danny. Alis Naomi terangkat. “Apa maksudmu? Kau sakit lagi?” “Tidak, tidak,” sela Danny cepat, lalu tertawa kecil. “Tidak bertemu denganmu selama ini sudah cukup membuatku gelisah. Ditambah dengan kau yang tidak mau berbicara denganku selama dua hari terakhir ini...” Ia menghela napas sejenak. “Tapi sekarang aku sudah merasa jauh lebih baik. Karena aku sudah mendengar suaramu"
Update 06 December 2024